Jumat, 18 November 2011

Teman - Teman Ku Part I

Selamat pagi..... (karena saya menulisnya pagi2)

Hidup di negara orang, membuat saya punya banyak teman dari berbagai negara. Malaysia, Kamboja, Vietnam, Australia, Hawaii, Filiphina, Korea, China, Mongol dan masih banyak lagi.
Asyiknya nih, kita semua saling bantu dan memahami keadaan satu sama lain, karena sama2 hidup di perantauan.

Ini adalah foto ketika welcome party di kaikan (sebutan untuk asrama dalam bahasa Jepang-red)
Semua manusia dari berbagai penjuru seakan ngumpul disitu (dengan perwakilan tentunya, dan walaupun banyak chinanya hehe).


Ini ketika di Gifu Station (dari saya, sebelahnya adalah Dahiya dari Malaysia-dia teman baik saya loh, kemudian Mb Virna, Mb Icha dan adek Lia dari Indonesia)


Ini ketika sedang masak2 di apato (sebutan untuk apartemen ala Jepang-red) yang ditinggali Mb Uut, Mb Virna, Mb Ewi sama Dahiya. Yang baju kuning Phan Tu Ha aka Hami dari Vietnam, baju putih saya donk hehe, dan kerudung biru Nurul Dahiya dari Malaysia


Ahh lupa kalo ada yang dari Thailand juga heheh (maaf ya om Alif :p ). Ini temanku si Alif dari Thailand, dia Moslem loh bisa bahasa Melayu juga, jadi kalau pas males ngomong pake bahasa inggris aku selalu ngomong ke dia pakai bahasa melayu hihihi


Naah kalau ini sesi makan2 setelah masak2 hehe. Dari kerudung biru Dahiya, aku yang cantik (haha), Zuhud teman seperjuanganku (wong jowo), Dina dari Kamboja, Vutty (kita panggilnya Bong-kakak ala Kamboja-red), Mas Ahmad dari Bandung, dan Mei dari Malaysia. Pssst....yang masak salad Alif loh :p


Nah kalau ini semua dari China dan kita satu program semua hehe. Dari yang cowok si Dai Hui, kemudian Ma Qian yang puinteeerrr banget, aku (koq pendek dhewe yo??), sama Du Hai Sia. 
Kimono session-Gidaisai


Ini aku sama si pria lucu dari Australia, Terry Cen. Temank satu ini lucunya bukan main, atraktif dan sering membuat tertawa. Dia Ngefans banget sama AKB48 dan bela2in nonton konsernya malem2. Kita sering ngobrol sampai ngakak2 hehehe.


Ini aku sama si mas Hawaii, Korey Travis Tsubota. Orangnya baek, gemar berolah raga dan sering membantuku. Dia pria bule pertama yang menyapaku di kaikan dan penggemarnya buanyak dari China, Jepang sama Korea loh hahaha


Yang ini Mas Korey sama Mas Adam (koq manggile pake mas, emang mereka tau artinya gitu??? :o ). Adam ini dari Australia juga satu kampus dengan Terry, tapi beda jurusan. Dia juga orangnya baek, sering menyapaku hehehe.

Waduh berhubung udah ga boleh upload lagi sama yang ngawasin blog nih, sambung di Part II yap hihii

Tidak ada komentar:

Posting Komentar