Senin, 14 November 2011

Salam

Haii...finally buka blog baru juga. Setelah blog lama bermasalah dengan cukup banyak orang yang menyebalkan, blog ini muncul sebagai sarana untuk bercerita tanpa perlu bermasalah dengan siapapun lah (nek nganti bermasalah maneh yowis berarti kesalahan bukan pada blognya tetapi pada saya ^_^ )

Tapi, karena masih first post, jadi saya masih kekeurangan ide, karena saya menulis atas desakan kakak saya tercinta (Mas Tiok - red) yang memaksa menulis sedikit2 dulu nanti juga terbiasa hehe. Baiklah, tapi saat ini saya sedang dalam keadaan stres berat. Kenapa? Karena saya membolos pelajaran Nihongo kana, dan dengan berat hati (aseline seneng buanget) saya stay di kamar dan mengerjakan research plan untuk jam 1 nanti. Ah...hidup memang penuh liku2 ^o^.

O ya...sekedar info nih, saya tinggal di Gifu-shi, Jepang dan menuntut ilmu di Gifu Daigaku jurusannya Hidrologi, Fakultas Applied Biological Science.  Banyak yang nanya, dimana to Gifu, hmm...boleh dikatakan Gifu is The Center of Japan. So....carilah di peta hihihi (males le nerangke).
Saya Jowo tulen meskipun darah berbagai daerah mengalir dalam diri saya, dan saya saaaaangggaaaatttt bangga menjadi seorang Javanesse.

Oh ternyata ketenangan disini sedang terganggu. Sepertinya ada pembantaian rumput di bawah, suara mesinnya berisik sekali.Mungkin kalau di Indonesia tak seberapa bising karena sekitar kan ramai ya, kalau disini mah suepiii nyenyet kata orang jawa. Kayak kuburan, eh yo gak juga dink hehe. Seperti itulah kehidupan disini. Besok ya saya ceritakan di post2 selanjutnya. Sekarang saya mau makan dulu. Sudah jam 11 lebih disini, saatnya prepare untuk presentasi.
Wish me luck and Bismillahirrakhman nir rokhim...... ^__^

See you <3

Tidak ada komentar:

Posting Komentar